Aliansi Ratusan Mahasiswa Bengkulu Siap Demo 11 April

Realitapost.com, Bengkulu – Aliansi Mahasiswa Provinsi Bengkulu menyatakan akan ikut turun dalam aksi unjuk rasa yang akan digelar pada Senin 11 April 2022 besok.

Diketahui, dalam persiapan melakukan aksi pada gerakan nasional tersebut, Aliansi Mahasiswa Provinsi Bengkulu melakukan konsolidasi akbar di salah satu Universitas di Kota Bengkulu, Sabtu malam (9/4/22).

Aliansi Mahasiswa juga membuat video mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergabung dalam aksi 11 April, yang disebarkan di media sosial para anggota Aliansi.

“Kami dari Aliansi Mahasiswa Provinsi Bengkulu dengan tegas menyatakan bahwa akan melaksanakan Aksi pada hari Senin, 11 April 2022 dan kami mengajak seluruh mahasiswa dan elemen masyarakat di Provinsi Bengkulu untuk bergabung kedalam aksi tersebut,” ujar orator dalam video singkat tersebut.

Berikut tuntutan yang akan diajukan oleh para mahasiswa :

  1. Menolak Presiden 3 Periode, karena dinilai melanggar konstitusi,
  2. Menolak kenaikan harga BBM, karena begitu banyak permainan mafia BBM,
  3. Meminta  DPR untuk menyampaikan kepada pemerintah daerah agar menjaga stabilitas harga bahan pokok karena menyulitkan masyarakat atas kenaikan minyak goreng.

Salah satu anggota Polkastrat BEM mengatakan, turun ke jalan harus dilakukan karena sudah berapa kali mengajukan audiensi terkait kenaikan BBM tak diindahkan oleh pemerintah Provinsi Bengkulu.

Tak hanya itu, melihat banyaknya problematika yang terjadi di masyarakat, mulai dari agenda terselubung perubahan konstitusi oleh elit pemerintah, melambungnya harga dan langkanya BBM. Adanya permainan mafia minyak goreng dan BBM, hingga konflik agraria yang tak kunjung selesai juga menjadi keresahan para mahasiswa ini.(sumber:satujuang.com)

Exit mobile version