berita realitapost

BPD HIPMI Bengkulu Gelar Nobar Film “Lyora” Tanamkan Nilai Perjuangan dan Harapan

Bengkulu, 11 Agustus 2025 – Keluarga besar BPD HIPMI Bengkulu bersama BPC HIPMI Bengkulu menggelar kegiatan Nonton Bareng (Nobar) film “Lyora: Penantian Buah Hati”, sebuah drama keluarga Indonesia yang sarat makna. Film ini diangkat dari kisah nyata Menteri Komunikasi & Digital Republik Indonesia, Ibu Meutya Hafid, dan suaminya, Bapak Noer Fajrieansyah, dalam perjuangan mereka mendapatkan keturunan.

Mengangkat isu sensitif namun penuh keteguhan hati, film ini memotret perjalanan panjang pasangan tersebut menghadapi masalah infertilitas dan menjalani program bayi tabung (IVF). Cerita yang disajikan tak hanya menggugah emosi, tetapi juga menyampaikan pesan penting tentang kesabaran, doa, dan kekuatan cinta dalam keluarga.

Ketua Umum BPD HIPMI Bengkulu, Yosia Yodan, menyampaikan bahwa kisah Ibu Menteri Meutya Hafid menjadi pengingat bahwa perjuangan sejati tak hanya diukur dari keberhasilan karier, namun juga dari ketabahan dalam menjalani ujian hidup.

“Perjuangan Ibu Meutya dan Bapak Noer mengajarkan kepada kita bahwa di balik kesuksesan yang terlihat, ada perjalanan panjang dan nilai-nilai yang penuh pengorbanan. Film ini memberi pelajaran berharga tentang arti ketulusan, kesabaran, dan keyakinan bahwa harapan selalu ada. Semoga kisah ini menginspirasi banyak keluarga yang tengah berjuang,” ujarnya.

Kegiatan nobar ini menjadi ajang kebersamaan yang hangat bagi Keluarga Besar HIPMI Bengkulu, sekaligus ruang refleksi untuk saling menguatkan, bahwa setiap perjuangan memiliki cerita yang patut dihargai dan dibagikan.

Exit mobile version