Bengkulu, Realitapost. com — Saat ini Musyawarah Wilayah (Muswil) Partai Amanat Nasional (PAN) Ke 6 Tahun 2025 yang berlangsung di Hotel ternama di Kota Bengkulu tengah berlangsung dan baru saja dibuka secara resmi. Kini tahapan sidang Muswil diskor sementara oleh pihak SC yang dipimpin Dediyanto karena memberikan kesempatan semua peserta Muswil untuk menunaikan ibadah solat ashar.
Sebagaiman diketahui bersama Muswil PAN Provinsi Bengkulu dihadiri beberapa pimpinan partai politik lainnya seperti PKB, PDI-Perjuangan, Nasdem, Demokrat dan beberapa tokoh parpol yang turut hadir dalam pembukaan Muswil.
Saat dikonfirmasi, Sekjen Partai PAN Provinsi Bengkulu Dedy Wahyudi memohon doa kelancaran pelaksanaan Muswil ke 6 PAN dan bisa melahirkan pemimpin PAN Provinsi Bengkulu yang betul-betul diinginkan masyarakat dan rakyat. Disinggung soal potensi dirinya yang dianggap layak menggantikan Helmi Hasan? Dedy mengaku bahwa Helmi Hasan masih layak dan berprestasi melanjutkan estafet kepemimpinan PAN Provinsi Bengkulu kedepan.
“Apalagi beliau saat ini sukses menjadi Gubernur, dan insyallah beliau akan melanjutkan,” ujar pria yang akrab disapa Dewa ini disela-sela kegiatan pembagian kupon belanja gratis dari Komunitas Cinta Sedekah ODOT Provinsi Bengkulu, Jumat pagi (21/3).
Pernyataan Dedy Wahyudi tersebut sejatinya bukan tanpa alasan yang kuat. Pasalnya prestasi dan kiprah yang dimiliki Helmi Hasan dalam membesarkan partai PAN di Provinsi Bengkulu dan Kabupaten Kota sudah terbukti sehingga tidak ada alasan lagi bagi pengurus DPD PAN di Provinsi Bengkulu untuk tidan mencalonkannya. Kemudian, dari waktu tahapan Muswil PAN sampai saat ini tidak ada satu nama pun yang muncul kepermukaan untuk mencalonkan atau dicalonkan selain nama Helmi Hasan. Hal itu mempertegas bawah Muswil PAN Provinsi Bengkulu ke 6 ini bakal mendaulatkan kembali Helmi Hasan sebagai Ketua DPW PAN Provinsi Bengkulu.(Damar)