Realitapost.com, Bengkulu – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Provinsi Bengkulu telah resmi mengusung pasangan calon (Paslon) Agusrin M Najamudin-Imron Rosyadi untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2020-2024 mendatang.
Untuk memenangkan petarungan Pilgub 9 Desember mendatang maka sesuai dengan AD/ART dan hasil kongres Gerindra bahwa Ketum Gerindra dengan tegas mewajibkan semua kader, pengurus, simpatisan Gerindra di seluruh Indonesia untuk memenangkan dan mengamankan paslon yang telah diusung.
Sekretaris DPD Gerindra Bengkulu, Suharto, kepada wartawan ini, Sabtu sore (5/9/2020), kembali menegaskan bahwa tidak ada alasan bagi kader partai, pimpinan partai Gerindra, bahkan anggota Dewan sekalipun untuk tidak memenangkan Paslon Kepala Daerah yang telah diusung partai.
“Bagi mereka yang menjadi penghianat dan mau membelot akan kami rekomendasikan untuk dipecat. Termasuk anggota Dewan yang ketahuan membelot langsung kita PAW-kan. Jadi jangan coba-coba yang berkhianat atau membelot,” tegas Suharto.
Gerindra Bengkulu mewajibkan semua kader dan pimpinan partai Gerindra di 10 Kabupaten/Kota untuk bahu membahu memenangkan calon Kepala Daerah yang diusung. Apalagi sosok Agusrin-Imron sudah lama dinanti-nantikan masyarakat Bengkulu untuk kembali membangun Bengkulu yang lebih baik lagi.”Sosok Agusrin sudah lama dinantikan masyarakat Bengkulu. Kami bersama tim koalisi solid dan siap memenangkannya,” jelasnya.(gol)