40 Unit Ambulance Dibagikan Bupati Pesbar

RealitaPost.com, Pesisir Barat – Bupati Pesisir Barat DR.Drs.Hi. Agus Istiqlal, SH., MH menyerahkan secara simbolis mobil Ambulance Pekon sebanyak 40 unit di halaman Kantor Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pesisir Barat, pada hari Selasa 16 April 2019.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pesisir Barat Tedi Zadmiko,SKM.,MM menginformasikan bahwa hadir dalam acara tersebut, beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Pesisir Barat, Camat dan Peratin.
Dalam sambutanya Bupati Pesisir Barat berpesan kepada seluruh peratin agar dapat memanfaatkan mobil Ambulance Pekon secara amanah untuk membantu dan memfasilitasi kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan.
Selanjutnya Bupati Juga menjelaskan bahwa pada tahun 2019 ini Pekon yang menganggarkan pembelian Ambulance Pekon melalui Anggaran Pendapatan Belanja Pekon (APBPekon) tahun anggaran 2019 adalah sebanyak 40 Pekon dari 116 Pekon di Kabupaten Pesisir Barat, sedangkan sisanya akan menganggarkan pada tahun 2020 mendatang.
Bupati Pesisir Barat berharap semoga kedepan Para Peratin dapat menganggarkan Dana Desa untuk pembangunan Pusat Kesehatan Masyarakat Desa (PUSKESMASDES) agar dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dibidang kesehatan.
Berikut daftar Kecamatan/Pekon penerima mobil ambulance Pekon.
Kec. Bengkunat :
1. Suka marga
2. Suka Negeri
3. Kota Jawa
Kec. Ngaras :
1. Padang Dalam
2. Bandar Jaya
3. Kota Batu
4. Negeri Ratu
5. Mulang Maya
6. Raja Basa
7. Parda Suka
8. Suka Rame
9. Suka Maju
Kec. Ngambur
1. Pekon Mon
2. Suka Banjar
3. Bumi Ratu
4. Muara Tembulih
Kec. Pss Selatan
1. Biha
2. Paku Negara
3. Marang
4. Sumur Jaya
5. Tulung Bamban
6. Bangun Negara
7. Tenumbang
8. Ulok Manik
Kec. Krui Selatan
1. Padang Haluan
2. Way Napal
3. Balai Kencana
Kec. Way Krui
1. Labuhan mandi
2. Penggawa V ilir
3. Suka Baru
Kec. Karya Penggawa
1. Way Sindi
Exit mobile version