berita realitapost

BPD HIPMI Bengkulu Dukung Internal Fight Event 2025 Sarana Atasi Kenakalan Remaja

banner 120x600

Bengkulu, Realitapost.com — Pengurus BPD HIPMI Provinsi Bengkulu memberikan dukungan penuh kegiatan Internal Fight Event 2025 yang diikuti 20 fighter yang dilaksanakan di gedung latihan Infight Camp Komplek Stadion Sawah Lebar Kota Bengkulu, Sabtu siang (27/12/2025).

Ketua Umum BPD HIPMI Bengkulu yang diwakili Ketua OKK, Singgih Tri Wibowo, menyampaikan bahwa kolaborasi antara HIPMI Bengkulu dan Bengkulu Infight Camp merupakan langkah strategis dalam mendukung pengembangan olahraga bela diri di daerah.

Ia juga menyampaikan pesan Ketua BPD HIPMI Bengkulu bahwa sportivitas merupakan nilai tertinggi dalam sebuah pertandingan. Menurutnya, latihan dan kompetisi tidak akan bermakna apabila tidak dilandasi nilai kejujuran dan ketulusan.

Dalam sambutannya, Singgih turut membagikan kisah inspiratif petinju dunia Manny Pacquiao, yang lahir dari keluarga sederhana dan tumbuh dalam keterbatasan. Namun, melalui ketekunan, kerja keras, dan semangat pantang menyerah, Pacquiao mampu bangkit dan meraih puncak prestasi dunia.

“Kisah ini mengajarkan bahwa kesulitan bukanlah penghalang, melainkan proses yang membentuk seseorang menjadi lebih kuat. Atlet-atlet Bengkulu harus menjadikannya sebagai motivasi untuk terus berkembang,” pungkasnya.

Internal Fight Event 2025 diharapkan menjadi agenda rutin Bengkulu Infight Camp dalam mencetak atlet MMA berprestasi yang mampu bersaing di tingkat nasional hingga internasional.

Sementara itu, Kepala Dinas DKP Provinsi Syafriandi yang turut hadir dan menyaksikan 10 partai pertandingan Internal Fight Event 2025 mengaku sangat mengapresiasi kegiatan buang digagas bersama HIPMI dan pengurus Infight Camp Bengkulu yang koordinir Dedi Armansyah.

“Dengan kegiatan yang sangat positif ini mampu menjadi wadah bagi anak muda Bengkulu yang hobi bertarung untuk mengasah kemampuan dan skil bisa melalui ajang seperti ini. Dan ini bisa jadi solusi mengatasi kenakalan Remaja yang kerap terjadi aksi Turan di sekolah,” singkatnya. (Damar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *