banner 728x250
Blog  

DPRD Provinsi Sesalkan Tragedi Jenazah Warga Mukomuko Digotong Pakai Motor

banner 120x600

Realitapost.com, Bengkulu – Tragedi jenazah warga Kabupaten Mukomuko yang terpaksa digotong menggunakan sepeda motor kini sudah viral dan membuat para banyak pihak menyesalkan kejadian tersebut.

Salah satunya datang dari Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Mukomuko yakni Ir. Muharamin yang saat dihubungi via WA mengaku sangat prihatin dan menyesalkan kejadian memalukan tersebut bisa terjadi.

Padahal musibah covid19 sudah berjalan 2 tahun yang mestinya mampu membuat para petugas Rumah Sakit tanggap dan bekerja secara profesional dalam melayani masyarakat.

“Jelas sangat prihatin ya dan ini menunjukkan ketidakprofesionalan management rumah sakit. Bahkan isu atau wacana yang selama ini kita dengar lewat medsos soal ada isu pihak rumah sakit mengcovidkan pasien yang meninggal sudah nyata terjadi dan kita bisa liat sendiri,” tegasnya.

Dia berharap Bupati mengevaluasi menagemen rumah sakit karena kejadian ini telah melukai masyarakat Mukomuko dan Pemda Mukomuko.”Baiknya harus ada sanksi tegas karena sudah melukai perasaan rakyat,” terangnya.(Damar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *