banner 728x250

Habis Lebaran Harga TBS Sawit Ikut “Lebar”

banner 120x600

Habis Lebaran Idul Fitri, harga TBS sawit di Kabupaten Bengkulu Selatan dan Kaur Provinsi Bengkulu makin “lebar” alias turun.(Foto:Istimewah/Realitapost.com)

BENGKULU SELATAN, REALITAPOST.COM — Habis Lebaran Idul Fitri, harga TBS sawit di Kabupaten Bengkulu Selatan dan Kaur Provinsi Bengkulu makin “lebar” alias turun. Bahkan harga TBS sawit di tingkat petani hanya di angka Rp 1.350 per kilogram terus mengalami penurunan sejak sebelum lebaran.

Asisten Pembelian Buah PT CBS, Yuliman, mengatakan hari ini mulai kembali melakukan aktivitas kembali pembelian buah TBS sawit. Sedangkan harga ikut mengalami perubahan.”Turun hari ini diangka Rp 80 per kilogram. Harga pembelian khusus wilayah Bintuhan Rp 1.750 per kilogram, wilayah Padang Guci Rp 1.840 per kilogram dan wilayah Bengkulu Selatan 1.920 per kilogram,” kata Yuliman kepada wartawan.

Sementara itu Humas PT BSL Idius Safari mengatakan, untuk harga beli di PT BSL belum ada perubahan atau tetap di harga sebelumnya. Mulai hari ini pembelian atau produksi di PT BSL kembali seperti biasa.

“Hari ini sudah mulai kembali produksi. Sedangkan harga pembelian TBS sawit tidak ada perubahan untuk kategori umum Rp 1.720 per kilogram dan harga kategori mitra Rp 1.920 tiap kilogram,” ungkap Idius kepada TribunBengkulu.com, Kamis (27/4/2023). 

Sementara, harga pembelian di PT APLS yang berada di Kecamatan Tanjung Kemuning Kabupaten Kaur di angka Rp 2.100 per kilogram.(Disianto/Dian Marfani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *