Bengkulu, Realitapost.com – Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Bengkulu, Yosia Yodan, menerima kunjungan dari Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Mukomuko, Novria Eka Putra, S.STP. Kunjungan ini turut didampingi oleh Ketua Umum Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Kabupaten Mukomuko, Ricko Novriansyah.
Dalam kesempatan tersebut, Yosia Yodan menyampaikan rasa syukur atas kunjungan ini dan menyambut baik rencana kolaborasi antarwilayah.
“Hari ini kita dikunjungi oleh Kepala Disparpora Kabupaten Mukomuko beserta Ketua Umum BPC HIPMI Mukomuko. Kami sangat menyambut baik kunjungan ini sebagai langkah awal kolaborasi strategis,” ujar Yosia, di HIPMI Corner, Kelurahan Sukarami, Kota Bengkulu, Kamis (10/4/2025).
Ia menjelaskan bahwa dalam kunjungan tersebut, rombongan juga meninjau HIPMI Centre dan HIPMI Corner. Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam membahas program-program kerja sama yang akan dikembangkan bersama, khususnya yang berkaitan dengan potensi daerah Kabupaten Mukomuko.
“Beberapa potensi yang dimiliki Kabupaten Mukomuko akan kami buatkan outlook atau kajian menyeluruh. Nantinya, hasil kajian tersebut akan menjadi dasar untuk merumuskan program kerja bersama antara BPD HIPMI Provinsi Bengkulu dan BPC HIPMI Mukomuko,” jelas Yosia.
Ia menambahkan, kolaborasi ini diharapkan mampu memberikan dampak nyata bagi perkembangan ekonomi dan pariwisata daerah.
“Kunjungan ini sangat berarti dan penuh semangat kolaboratif. Mudah-mudahan, pada bulan Juni atau Juli 2025 mendatang, BPD HIPMI Bengkulu akan melakukan kunjungan balasan ke Kabupaten Mukomuko untuk menindaklanjuti rencana kerja sama tersebut,” imbuhnya.
Menurut Yosia, sinergi antara pengusaha muda, pemerintah daerah, dan masyarakat merupakan kunci utama dalam mendorong pembangunan daerah yang inklusif dan berkelanjutan.
Dengan semangat bersama, HIPMI Bengkulu dan Disparpora Kabupaten Mukomuko siap melangkah menuju kemajuan yang lebih baik bagi daerah dan generasi muda.