Beranda
Bengkulu
Pererat Silaturahmi, PB Bulu Angsa dan PBSI Benteng Gelar Sparing Sahabat di Lapangan JM Sawah Lebar
Pererat Silaturahmi, PB Bulu Angsa dan PBSI Benteng Gelar Sparing Sahabat di Lapangan JM Sawah Lebar
KOTA BENGKULU – Semangat sportivitas dan kebersamaan mewarnai Lapangan Bulu Tangkis JM, Sawah Lebar, Kota Bengkulu pada Kamis sore (15/1/2026). Pengurus Besar (PB) Bulu Angsa Bengkulu menggelar pertandingan persahabatan (sparing partner) bersama PBSI Benteng dalam ajang yang penuh keakraban.
Ketua Panitia acara, Veni Yulianto, menjelaskan bahwa agenda ini bukan sekadar mengejar prestasi di atas lapangan, melainkan sebagai wadah mempererat tali silaturahmi. Baik di internal keluarga besar PB Bulu Angsa maupun antar komunitas bulu tangkis yang ada di Provinsi Bengkulu.
“Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi antar sesama keluarga besar PB Bulu Angsa dan antar sesama PB yang ada di Bengkulu. Kalah atau menang dalam pertandingan itu hal biasa, yang terpenting adalah tubuh kita sehat, silaturahmi dapat, dan sahabat pun bertambah,” ujar Veni di sela-sela kegiatan.
Acara ini mendapat sambutan hangat dari PB Benteng. Ketua PB Benteng yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Tarmizi, hadir langsung dan memberikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif pertandingan persahabatan ini. Menurutnya, pertemuan seperti ini sangat positif untuk membangun jejaring antar pecinta olahraga.
“Kami sangat mengapresiasi ajang pertandingan persahabatan antar PB ini. Harapannya, hubungan baik ini dapat terus terjalin dengan kuat dan kita semua selalu kompak, baik antar anggota di dalam satu PB maupun antar PB yang ada di Bengkulu,” tutur Tarmizi.
Pantauan di lokasi, pertandingan berlangsung seru namun tetap dalam suasana kekeluargaan. Gelak tawa dan tepuk tangan sesekali terdengar saat para pemain menunjukkan aksi-aksi terbaik mereka di lapangan. Kegiatan ini diharapkan menjadi agenda rutin guna memasyarakatkan olahraga bulu tangkis sekaligus menjaga kerukunan antar warga di Bumi Merah Putih.(Damar)
Rekomendasi untuk kamu

REALITAPOST.COM, BENGKULU – Anggota DPRD Kota Bengkulu, Dr. Desy Maryani, angkat bicara menanggapi gejolak penolakan…

REALITAPOST.COM, BENGKULU – Kawasan wisata Belungguk Point kini tengah menjadi primadona baru bagi anak muda, khususnya…

REALITAPOST.COM, BENGKULU – Ketua Fraksi Gabungan Pembangunan Persatuan Indonesia (PPI) DPRD Kota Bengkulu, Edi Hariyanto, angkat…

REALITAPOST.COM, BENGKULU – Mengawali kalender kerja tahun 2026, Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi melakukan gebrakan…

REALITAPOST.COM, BENGKULU – Teka-teki menyelimuti proses suksesi kepemimpinan di Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bengkulu. Agenda…











