banner 728x250

Reses Anggota DPRD Asman Dapil I Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

banner 120x600

Bengkulu, Realitapost.com — Sebanyak 35 Orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu mulai tanggal 19-21 April ini kembali menggelar Reses perdana masa sidang I Tahun 2025 di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil)-nya masing-masing.

Salah satunya Anggota DPRD Kota Daerah Pemilihan I Kecamatan Teluk Segara, Muara Bangkahulu, Sungai Serut, yakni Asman, yang didamping Perwakilan Dinas PUPR, dan dihadiri sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, dan warga yang dipusatkan kediaman pribadinya, Minggu sore (20/4).

Dalam kesempatan itu, Asman mengakui bahwa mayoritas masyarakat secara umum masih mengusulkan aspirasinya seputar jalan dan drainase serta seputar Program Keluarga Harapan (PKH) dan persoalan BPJS Kesehatan.

“Tentunya dengan aspirasi yang disampaikan masyarakat tadi akan kita bahas dan sampaikan kepada pemerintah Kota Bengkulu. Apalagi beberapa yang sudah sejalan dengan visi misi Walikota dan Wakil Walikota yang tentu ini akan kita kawal,” ungkap Asman yang kini duduk di Badan Anggaran DPRD Kota.

Salah satu peserta mengapresiasi kegiatan reses Asman yang diharapkan bisa menjadi wadah masyarakat dalam menyampaikan aspirasi dan berbagai keluhannya.

“Tentu apa yang telah disampaikan masyarakat tadi bisa diwujudkan sehingga masyarakat bisa merasakan manfaatnya,” jelasnya. (Damar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *