Undian Nomor Urut, RoMer No 2 dan Helmi-Mian No 1

BENGKULU — Rapat Pleno pengundian nomor urut yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu pada Senin malam ini telah berhasil menetapkan nomor urut pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Pilkada yang akan dilaksanakan pada Rabu, 27 November 2024 mendatang.

Berdasarkan hasil pengundian tersebut, pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu periode 2024-2029 yakni pasangan calon Rohidin Mersyah bersama Meriani berhasil mendapatkan nomor urut 2. Sedangkan pasangan Helmi Hasan dan Mian mendapatkan nomor urut 1.

Kedua paslon yang sudah mendapatkan nomor urut dalam undian tersebut langsung ditetapkan sebagai calon lengkap dengan nomor urutnya masing-masing.

Rapat penetapan nomor urut itu dihadiri Ketua dan anggota KPU Provinsi, Ketua Bawaslu Provinsi, Kapolda Bengkulu, Irjen. Pol. Anwar, S. Ik, M. Si, dan kedua paslon dan para pendukungnya masing-masing.

Ada momen yang menarik dalam rangkaian acara rapat pleno pengundian nomor urut KPU  Provinsi Bengkulu tersebut. Kapolda Bengkulu Anwar secara khusus mendapatkan kesempatan bernyanyi satu lagu yang diikuti kedua paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu untuk menghibur semua tamu undangan yang hadir.

Sontak aksi itu langsung mendapatkan sambutan hangat dan tepuk tangan dari para tamu undangan dan pendukung masing-masing calon Gubernur dan Wakil Gubernur. (Damar)

Exit mobile version