5 Nama Timsel Bawaslu Bengkulu


BENGKULU, REALITAPOST.COM —
Berdasarkan hasil pengumuman Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia Nomor: 220/KP.01.00/K1/03/2023 Tentang Pembentukan Tim Seleksi Calon Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi tersebar di 29 Provinsi Periode 2023-2028.

Menetapkan kelima nama Timsel Bawaslu Provinsi Bengkulu, yakni Dr. Qolbi Khoiri, Ir. Enggar Apriyanto, Firmansyah, S.Pd. Elfahmi Lubis, SH, Resman Hanafi, S.Pt. Pengumuman tersebut berdasarkan, Pasal 124 ayat (1) dan Pasal 92 ayat (2) huruf b Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilihan Umum.

Kemudian Peraturan Bawaslu Nomor 19 Tahun 2017 Tentang Pembentukan, Pemberhentian, dan Penggantian Antarwaktu Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten/Kota, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Luar Negeri, dan Pengawas Tempat Pemungutan Suara.

Sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Peraturan Bawaslu Nomor 4 Tahun 2022 Tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor 19 Tahun 2017 tentang Pembentukan, Pemberhentian, dan Penggantian Antarwaktu Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten/Kota, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Luar Negeri, dan Pengawas Tempat Pemungutan suara.

Kemudian Bahwa sesuai dengan amanat Pasal 124 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilihan Umum menyatakan “Bawaslu membentuk tim seleksi untuk menyeleksi calon anggota Bawaslu Provinsi pada setiap Provinsi dan Tim Seleksi dimaksud berjumlah 5 (lima) orang yang berasal dari unsur akademisi, profesional, dan tokoh masyarakat yang memiliki integritas,

Tertera dalam Surat Pengumuman, salah seorang Timsel, Yakni Elfahmi Lubis, SH., S.Pd., M.Pd., C.NSP.,  membeberkan timsel calon anggota Bawaslu Provinsi sudah dibentuk, satu dari lima orang timsel adalah dirinya.(Dian Marfani)

Exit mobile version