Bengkulu, Realitapost.com — Ada kabar menarik bagi warga Kota Bengkulu. Pasalnya saat ini Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas Kesehatan Kota Bengkulu telah meluncurkan program layanan pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) bagi warga yang tengah berulang tahun pada bulan Februari ini. Semua jelas layanan pemeriksaan kesehatan bagi warga yang telah mendaftarkan diri dapat dilayani secara gratis.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, Joni Haryadi Thabrani, SKM, MM, menerangkan bahwa pihaknya telah mengadakan pertemuan dengan seluruh Kepala Puskesmas yang ada di Kota Bengkulu guna memastikan kelancaran program tersebut.”Kami berharap program ini dapat segera dimulai. Saat ini, kami sedang melakukan persiapan matang agar pelaksanaannya berjalan dengan optimal,” ujar Joni pada Selasa (11/2/2025).
Lebih lanjut, Joni menjelaskan bahwa pihaknya juga menyiapkan berbagai media promosi guna mensosialisasikan program ini kepada masyarakat. Harapannya, semakin banyak warga yang mengetahui dan memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis ini. Sekaligus mengedukasi masyarakat bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati.”Dan Ingat kesehatan itu mahal sehingga segera cek sedini mungkin kesehatan anda,” imbaunya.
Secara nasional, program CKG telah dimulai di lebih dari 10.000 puskesmas di seluruh Indonesia. Pemerintah juga berencana memperluas cakupan layanan dengan menggandeng fasilitas kesehatan lainnya yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Dengan demikian, masyarakat memiliki akses lebih luas terhadap layanan kesehatan tanpa biaya.
Dalam pelaksanaannya, masyarakat dapat langsung mendatangi puskesmas untuk menjalani pemeriksaan kesehatan gratis. Jika hasil pemeriksaan menunjukkan indikasi tertentu, pasien akan mendapatkan layanan medis lebih lanjut. Bagi mereka yang memerlukan penanganan lebih spesifik, akan diberikan rujukan ke rumah sakit dengan opsi menggunakan BPJS Kesehatan.
Joni juga mengimbau masyarakat agar tidak ragu untuk memanfaatkan layanan ini demi menjaga kesehatan mereka. Informasi lebih lanjut mengenai program ini dapat diperoleh melalui Dinas Kesehatan Kota Bengkulu atau puskesmas terdekat.
Dengan adanya program PKG, pemerintah berharap dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat serta mendukung pelayanan kesehatan yang lebih inklusif dan merata. Pemerintah Kota Bengkulu juga berkomitmen untuk terus mengawal dan memastikan program ini berjalan dengan baik sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat.(Damar)