Hukum  

Dinsos Dan Satpol PP BS Bekerjasama Gelar Operasi Yustisi

Puluhan Pemandu Lagu berhasil diamankan pihak Satpol PP Damkar Bengkulu Selatan dalam razia. Sabtu 8 April 2023.(Foto:Disianto/Realitapost.com)


BENGKULU, REALITAPOST.COM —
Dinas sosial Kabupaten Bengkulu Selatan bekerjasama dengan Satpol PP Damkar Bengkulu Selatan mendata Pemandu lagu (PL) di beberapa hiburan malam atau karaoke, Sabtu malam 08/04/2023.

Puluhan PL ini di data lantaran banyak yang tidak bisa menunjukkan identitasnya yang bekerja ditempat hiburan malam atau karaoke tersebut.

Kepala Satpol PP dan Damkar Erwin Muchsin saat dikonfirmasi membenarkan bahwasanya adanya operasi yustisi.

“Iya, kami bekerjasama dengan Dinas Sosial yang di backup oleh Polres Bengkulu Selatan, TNI, Sub Denpom menggelar operasi yustisi atau identitas pada bulan suci ramadhan 1444 H Tahun 2023. Operasi ini dimulai pukul 22.00 WIB dengan apel bersama di halaman kantor Satpol PP dan Damkar untuk mengamankan puluhan wanita pekerja malam dan kita data identitasnya,” paparnya.

Target operasi yustisi ini dilakukan yakni menyasar ketempat hiburan malam. Menariknya, operasi ini yang diamankan adalah puluhan wanita yang berpakaian seksi yang di duga merupakan wanita pekerja malam yang tidak bisa menunjukan identitasnya.

“Kegiatan ini merupakan program Dinas Sosial dan kita backup untuk menciptakan keamanan, ketertiban di wilayah Bengkulu Selatan apalagi pada saat bulan suci ramadhan,” tutupnya. [Disianto]

Exit mobile version