berita realitapost

PAW Parizan Hermedi, Husnul Khotimah Resmi Dilantik Anggota DPRD Kota Bengkulu Hari Ini

banner 120x600

Bengkulu, Realitapost.com — Perjalanan singkat karir politik Parizan Hermedi akhirnya berakhir dengan dilantiknya, Husnul Khotimah dalam sidang paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW) yang digelar DPRD Kota Bengkulu pada, Senin pagi ini (23/12/2025).

Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan Bangun DPRD Kota Bengkulu dalam rapat beberapa waktu silam akhirnya proses pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan akan dihadiri langsung Walikota Bengkulu bersama jajarannya dan unsur Forkopimda Kota Bengkulu.

Tentu ini menjadi babak baru bagi Husnul Khotimah sosok wanita berusia 39 tahun adik yang menurut informasi, adalah adik kandung dari istri Gubernur Bengkulu Helmi Hasan.

Tantangan sebagai wakil rakyat khususnya di daerah pemilihan (Dapil) 3 selebar Kampung Melayu tidaklah mudah bagi wanita yang akrab disapa Mbak Khotim ini. Meski demikian, jika melihat perolehan suara pada Pileg 2024 silam, Khotim sukses mendulang 1.544 suara yang membuktikan bahwa strategis politiknya menarik simPATI masyarakat terbilang baik.

Sehingga warga Kota Bengkulu khususnya di Dapil III, kini tengah menantikan sepak terjang Khotim, dalam membawa dan memperjuangkan aspirasi masyarakat sejalan dengan program Walikota Bengkulu bantu rakyat.

Sebagai informasi, proses pelantikan PAW Husnul Khotimah, akan digelar Senin pagi ini sekitar pukul 10 WIB dan dihadiri langsung Walikota Bengkulu. (damar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *