banner 728x250
Blog  

Satpol PP Dan Damkar BS Sigap Evakuasi Hewan Masuk Sumur

banner 120x600
Inilah kondisi hewan ternak yang baru saja dievakuasi tim Satpol PP Dan Damkar Bengkulu Selatan.(Foto: Disianto/Realitapost.com)

BENGKULU SELATAN, REALITAPOST.COM — Upaya penyelamatan kerbau yang masuk sumur dengan kedalaman mencapai 7 meter dengan diameter 1,3 meter persegi itu berhasil diselamatkan. Kesiap-siagaan Tim Rescue Satpol-PP dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bengkulu Selatan tak perlu diragukan lagi. Selasa, 28/03/2023.

Tidak sebatas dalam penanganan kebakaran, melainkan menangani peristiwa lainpun pasukan biru itu patut diajungi jempol. Salah satu buktinya hari ini mereka berhasil menyelamatkan kerbau yang masuk sumur warga Desa Tambangan Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.

Penyelamatan kerbau tersebut dipimpin oleh Kasat Pol PP Erwin Muksin bersama Tim Rescue Damkar Kabupaten Bengkulu Selatan,

“Kita mendapatkan laporan dari pemilik kerbau bapak Jalaludin. Dari keterangan pemiliknya,kerbau itu masuk sumur sekitar pukul 11.30 WIB, Setelah mendengar laporan, kami langsung ke lokasi untuk menyelamatkan kerbau tersebut”,ujar Erwin Mucsin.

Kasat pol PP dan Damkar Erwin Muksin menambahkan ”untuk mengevakuasi kerbau itu membutuhkan waktu sekitar dua jam. Kendala proses evakuasi kerbau masuk sumur karena sempitnya lubang sumur dan sulitnya posisi kerbau dan alhamdulillah dengan kerjasama tim Damkar dengan waktu tidak lama kerbau berhasil dievakuasi dalam kondisi hidup”,tambah Erwin Mucsin.

Senada yang di sampaikan petugas Damkar Sunardi “kami selaku petugas Damkar Bengkulu Selatan jika mendapatkan panggilan oleh masyarakat yang ingin meminta bantuan kepada tim kami walaupun itu non kebakaran kami siap takkan lelah untuk selalu bertugas, walaupun nyawa jadi taruhan pantang pulang sebelum api padam pantang menyerah sebelum tugas selesai”,pungkas Sunardi dengan semangatnya. [Disianto]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *