Realitapost.com, Bengkulu – Pasca beredarnya berita Walikota Bengkulu Helmi Hasan yang menikmati makanan mewah dan lezat ala Timur Tengah di salah satu ArabianFood Kota Bengkulu, sedangkan ada warga yg menangis atas sulit dan pahitnya hidup di Kota Bengkulu.
Hari ini Minggu, (05/9/2021) muncul video Helmi Hasan yang mengucapkan terima kasih atas bantuan Gubernur Rohidin Mersyah dan Dinas Sosial Provinsi Bengkulu yang telah merespon cepat info viral ironi kesulitan hidup warga Kota Bengkulu.
Dalam video tersebut Helmi Hasan mengakui dia baru saja mengetahui informasi tersebut dari media sosial.
Seperti ucapan yang pernah disampaikan Helmi Hasan bahwa seluruh warga Kota Bengkulu telah bahagia, warga netizen ramai berkomentar dan berdo’a memohonkan ampun dosa-dosa Walikota Bengkulu yang ternyata tidak sesuai ucapannya, di saat menikmati hidangan lezat mewah ala Timur Tengah, kisah pilu warga Kota membuat tumpah airmata warga netizen.
“Yaa Allah.. ampunkan dosa kami … ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜” sebut netizen dengan membubuhkan emotion menangis pilu.
Namun dalam video terbaru Helmi Hasan berdurasi 1 menit 42 detik yang disebarkan oleh Harius Saputra, salah seorang terdekat Helmi Hasan, tidak ada komentar apapun dari Helmi Hasan terkait makanan lezat Timur Tengah.
Dalam video edisi terbaru ini Helmi Hasan berjanji lagi bahwa dipersilahkannya seluruh warga Kota Bengkulu yang mengalami kesulitan hidup untuk menghubunginya langsung via telepon atau akun instagramnya. Akan diberikan bantuan apapun yang dibutuhkan, baik semen, seng, dan lain sebagainya, yang bisa ditaksir bernilai jutaan rupiah setiap warga yang meminta bantuan.
*Memang betul, kebaikan itu selalu datang terlambat, kata bijak orang-orang tua dahulu* ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜