banner 728x250
Blog  

Danrem 041 : Capaian Vaksinasi Cukup Tapi Tenaga Vaksinator Kurang

banner 120x600

Realitapost.com, Bengkulu – Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Dr. Handoyo M. Tr (Han) mengatakan, hingga saat ini, stok vaksin Covid-19 di jajarannya untuk program vaksinasi pemerintah masih mencukupi. Namun, tenaga vaksinator yang tersedia masih kurang, sehingga berdampak pada jumlah capaian vaksinasi. 

“Seiring meningkatnya kesadaran masyarakat mau divaksin, lalu banyak yang mengantri vaksin, nah vaksinator yang menyuntikkan itu masih kurang sehingga tidak cukup untuk mengatasi membludaknya masyarakat yang mau vaksin,” kata Danrem, di Bengkulu, Jumat (29/10/21).

Menurutnya, untuk mempercepat capaian vaksinasi Covid-19 di Bengkulu, jajarannya telah melatih ratusan Babinsa di Kodim-Kodim.

“Sesuai perintah Pangdam II/Srwijaya, mulai hari ini, jajaran Korem 041/Gamas telah melatih 120 Babinsa di Kodim jajaran sebagai tim vaksinator,” jelasnya.

Melalui pelatihan ini, menurut Danrem, para Babinsa akan menjadi vaksinator dengan spesifikasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

“Babinsa dengan spesifikasi vaksinator sesuai ketentuan, akan langsung diterjunkan guna mempercepat capaian vaksin di wilayah-wilayah yang kekurangan bahkan belum ada tenaga vaksinator,” terangnya lagi.

Di tempat terpisah, Dandenkesyah Kota Bengkulu, Letkol Ckm Janus Lazuardi mengatakan, untuk melatih para Babinsa di Kodim jajaran Korem 041/Gamas, telah dibentuk tim pelatih dari Denkesyah Kota Bengkulu.

“Denkesyah Bengkulu telah membentuk tim pelatih sebanyak 12 orang yang disebar ke enam Kodim jajaran di Bengkulu serta dibantu oleh tenaga kesehatan dari Dinkes Kabupaten,” jelasnya.

Pelatihan Tim Vaksinator kepada 120 Babinsa ini akan berlangsung selama 2 hari mulai hari ini hingga besok, Sabtu (30/10/21).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *