banner 728x250
Blog  

Kunker Kaur, Gubernur Khotbah Kisah Nabi Ibrahim Dan Ismail

banner 120x600

RealitaPost.com, Bintuhan – Kunjungan kerja Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah ke Kabupaten Kaur sempatkan mampir di masjid Nurul Huda Desa Tanjung Aur Kecamatan Bunga Mas Bengkulu Selatan, dan diminta menjadi khotib sholat Jumat, (23/8/2019).

Dalam Khutbahnya Rohidin mengatakan, kunci hidup tenang dan nyaman adalah bertaqwa kepada Allah dan menjalani kehidupan kehidupan dengan ikhlas.

“Orang bertaqwa kepada Allah pasti akan memiliki prinsip dan komitmen yang kuat, mereka tidak akan mudah terpengaruh dengan bujukan-bujukan yang menyesatkan” ujar Rohidin

Selain itu Rohidin juga menceritakan tentang kisah Nabi Ibrahim As dan Ismail As, bagaimana kuatnya iman mereka terhadap semua godaan syetan laknatullah.

Menurut Rohidin, kisah Nabi Adam dan Ismail patut di jadikan contoh dan pelajaran hidup untuk kita tetap istiqomah dalam beribadah kepada Allah SWT.

Usai sholat jumat, terlihat Gubernur Rohidin juga menyerahkan bantuan berupa Al Qur’an dan bantuan dana pembangunan masjid, ini sebagai sebuah perhatian khusus Gubernur terhadap satu-satunya masjid yang berada di Desa Tanjung Aur, yang selama ini dibangun oleha masyarakat dengan cara swadaya

Buyung khalil selaku pengurus masjid dalam sambutannya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Gubernur dan rombongan yang telah mengunjungi Masjid Nurul Huda serta telah memberikan bantuan untuk renovasi masjid.

“Atas nama pengurus dan jamaah masjid Nurul Huda kami ucapkan terimakasih atas kunjungan dan bantuan bapak gubernur yang telah menyempatkan berkunjung ke masjid kami ini, suatu kehormatan dan kebahagiaan yang luar biasa untuk masyarakat desa tanjung aur”. Pungkas khalil.(rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *