REALITAPOST.COM, BENGKULU — Semangat kebersamaan, kolaborasi dan sinergi bersama antara pemerintah daerah dengan seluruh elemen masyarakat terus digaungkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, demi kemajuan Provinsi Bengkulu serta kesejahteraan masyarakat.
Salah satunya terhadap masyarakat SEMAKU (Seluma Manna Kaur), yang diketahui telah banyak berperan aktif terhadap perkembangan dan kemajuan daerah, baik dalam konteks birokrasi maupun sektor lainnya.
“Jadi 3 kabupaten bergabung, di mana etnis kesukuannya itu sangat beragam. Mulai dari perbatasan Sukaraja sampai perbatasan Lampung. Masyarakat Semaku saya harap ke depan terus berikan kontribusi terbaik,” jelas Gubernur Rohidin usai silaturahmi dan buka puasa bersama IKA SeMaKu serta Himpunan Keluarga Semaku lainnya seperti HIKMA, Rajau Petinggi dan Himpunan Keluarga Masat, di Gedung Daerah Balai Raya Semarak Bengkulu, Minggu (24/04).
Dalam kesempatan itu, Gubernur Bengkulu ke-10 ini juga mengimbau dan mengajak masyarakat Semaku untuk terus membina kebersamaan dan menjaga serta melestarikan adat istiadat daerah.
“Lebih dari itu, membangun semangat untuk pembangunan Bengkulu dan mendo’akan aktifitas pemerintah daerah agar berjalan dengan baik, aman dan lancar,” tutupnya.
Mewakili seluruh perhimpunan dan ikatan keluarga Semaku, diungkapkan Ketua IKA SEMAKU Pihan Pino, sinergi dan kolaborasi serta kebersamaan siap dilaksanakan secara bersama-sama oleh seluruh elemen masyarakat.
“Komitmen kami masyarakat 3 kabupaten, Seluma, Bengkulu Selatan dan Kaur, siap mendukung pembangunan Provinsi Bengkulu di segala sektor. Kebersamaan, kolaborasi dan sinergi yang telah terjalin akan terus kami tingkatkan,” ungkapnya.(ADV)